1
Bersyukur, bersyukur, dan bersyukur
Sebagai manusia ada kalanya kita mengalami masa sulit dan masa bahagia. Saat-saat tersebut datang silih berganti dalam kehidupan kita yang terkadang membuat lupa diri terutama ketika rasa senang/bahagia kita alami.
Satu ungkapan yang acapkali kita lenakan -kalau tidak mau kita sebut terlupakan- adalah ungkapan syukur, baik itu rasa syukur dalam hati, ucapan maupun yang kita wujudkan dalam perbuatan. Biasanya kita baru ingat betapa sebuah nikmat/karunia amat sangat berharga manakala bila nikmat tersebut tidak lagi bersama kita, saat itu kita baru ingat untuk bersyukur.
Apapun yang terjadi, yang kita alami, yang kita dapatkan, yang kita rasakan, baik itu susah maupun senang, yang tidak kita kehendaki maupun yang diharapkan sudah seharusnya kita bersyukur kepada Alloh SWT yang telah memberikan semuanya kepada kita, dengan cara bagaimana? tentu dengan jalan bertaqwa kepada Alloh SWT yakni menjalankan segala perintah-NYA dan menjauhi segala larangan-NYA.
Semoga kita semua selalu menjadi hamba-NYA yang senantiasa bersyukur, bukan sebaliknya menjadi manusia yang kufur, Na’udzubillahi min dzalik.
betul pak kita harus bersyukur